Sepertinya diriku sedang merasakan jatuh cinta
rasa cinta itu seperti ada yang bergelora, bergetar di dada
seperti mengalami suasana yang romantis dan melankolis
seperti menikmati bau hujan pertama kali turun membasahi bumi
jatuh cinta itu seperti ingin diulang lagi dan diulang lagi
perasaan yang hati ini tidak tahu bisa menjawab kenapa
tetapi bisa merasakan bahwa hati ini sedang jatuh cinta
membuat diri ini senyum-senyum sendiri
dada begetar
rasa tenang dan damai
untuk mengungkapkan bagaiman perasaan itu jatuh cinta itu sangat sulit
akan tetapi diri kita tahu bahwa kita ini sedang jatuh cinta
dengan seseorang, dengan sesuatu, dengan keadaan
yang membuat rasa romantika itu berulang-ulang kembali
dan makin meyakinkan diri kita bahwa kita sedang jatuh cinta
perasaan itu sama halnya dengan kita bisa membedakan kita sedang sedih, bahagia, galau
dan kita benar-benar bisa membedakan bahwa kita sedang jatuh cinta
Komentar
Posting Komentar